3
#PatrolKretek - Rencana yang sudah pernah di publikasikan di group, saat ini sudah mulai ke tahap yang lebih matang lagi. Pemuda yang tergabung dalam #PatrolKretek tadi malam (16 Maret 2016) melakukan kopdar (pertemuan) dalam rangka membahas proses rencana Tabligh Akbar bertema Halal Bihalal yang akan di gelar di Masjid Al-Barokah pada Lebaran tahun 2016 mendatang. Yang rencana mendatangkan Mubaligh dari Cilacap Ustdzah Mumpuni (juara I Aksi Indosiar). Masjid Al-Barokah berlokasi di Dusun Ngera, Desa Kretek, Kecamatan Rowokele, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. 

Dalam pertemuan tersebut di hadiri Bapak Mugiyo Rejo Handoyo (Perwakilan DKM Masjid AL Barokah) menyerahkan surat ijin dari Kepala desa setempat dan menyampaikan bahwa jama'ah Masjid Al-Barokah dan Warga dan perangkat Desa menyabut baik dan mendukung serta akan membantu hal hal yang akan di perlukan nantinya. 

Diskusi yang berlangsung dari jam 21:00 s/d 22:30 di hadiri Ijal, Budi, Eko dan Solikhin di kawasan Perum Griya Bagasasi Suka Tani Bekasi. Dalam diskusi tersebut kawan2 rantau menyambut penuh haru apa yang di sampaikan Bpk Mugiyo, Diskusi berlangsung hangat di temani berapa minuman hangat dan oleh-oleh khas Desa Kretek.

Ijal salah satu dari panitia akan segera mmbuat Draft Proposal untuk penggalangan dana dengan di lampiri surat persetujuan dari Kades Kretek Rowokele, setelah ada kepastian waktu penyelenggaraan Tabligh Akbar dari Ustdzah Mumpuni baru Proposal akan di edarkan oleh masing-masing KORWIL yang ada di daerah Cibitung, Tambun, Cikarang, Kranji, Jakarta, Bandung, Lebak bulus dan sekitarnya

Dalam kesempatan Tersebut Bpk Mugiyo sepulangnya dari Cikarang akan melanjutkan mendatangi Kediaman Ustadzah Mumpuni agar secepatnya mendapat kepastian Hari dan tanggalnya dan kemungkinan ada Alternatif Ustadz yang lain,Namun demikian Panitia Optimis Ustdzah Mumpuni bisa menghadiri untuk mengisi Acara tersebut,

Setelah berdiskusi panjang lebar dan sudah mndapatkn kejelasan langkah-langkah kedepan diskusi pun di tutup. Panitia berharap semua pihak bisa berkontribusi dan kerjasama untuk mensukseskan agenda tersebut. /red

Post a Comment

  1. :) (h) moga terlaksana dengan baik dan semua halangan terlewati dengan baik pula,,, Allahu Akbar!!!

    ReplyDelete
  2. siap laksanakan tugas!!

    #nekditugasi :-)

    ReplyDelete

 
Top